Asap Mesin Diesel Menyebabkan Kanker
Bisa dibilang, perkotaan adalah gudangnya polusi udara. Berbagai jenis
polutan ada di sana. Asap kendaraan menjadi salah satu biang keladi
polusi udara. Termasuk, asap hitam dari kendaraan yang memiliki mesin
diesel.
Memang sungguh menyesakkan dada berada dalam kepungan asap hitam dari
diesel. Sampai-sampai, badan kesehatan dunia WHO mengeluarkan peringatan
bahaya dari asap mesin diesel. Dalam laporan WHO, asap hitam tersebut
dimasukkan pada tingkat karsinogen grup 1. Artinya, polutan ini memiliki
andil dalam menciptakan kanker saat banyak terpapar di tubuh.
WHO juga mengingatkan akan kemunculan kanker paru-paru bagi orang yang
kerap menghirupnya. Dikutip Media indonesia dari New York Times, asap
ini punya sifat racun seperti halnya arsenik, strontium-90, dan radiasi
neutron. WHO menyatakan, asap mesin diesel jauh labih membahayakan dari
asap rokok yang dihirup perokok pasif.
Sangat disarankan untuk memakai pelindung, seperti masker, yang mampu
meminimalkan paparan asap ini ke dalam tubuh. Tidak bisa dipungkiri,
mesin diesel punya kelebihan tersendiri dalam menggerakkan sebuah mesin.
Namun, kalau rutin menghirup asapnya, potensi terkena kanker meningkat
hingga tujuh kali lipat. Melihat besarnya risiko ini, pengaturan tingkat
kewajaran polusi oleh pemerintah perlu sekali diperhatikan.
Sifat polusi udara cukup laten. Karena sifatnya mengikuti arah angin,
polutan bisa dengan mudah tersebar ke berbagai tempat. Dan, orang bisa
dengan mudah terpapar tanpa sengaja, termasuk pula polusi dari asap
mesin diesel. Melihat asap hitam mesin diesel masih cukup marak di
perkotaan, sebaiknya Anda selalu waspada dengan memakai pelindung saat
berada di jalanan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar